Wednesday, 8 November 2017

Cara seting Spidometer Yamaha R15 vva

Cara seting Spidometer Yamaha R15 vva


Pada motor R15 terbaru, Yamaha menyematkan ubahan pada tampilan speedometer motor sport bermesin 155 cc tersebut. Di area kemudi kini hadir layar LCD dengan beragam fungsi.

Nah untuk mengatur digital speedometer ini ternyata tidak sulit. Terutama untuk masuk ke pengaturan, cukup mudah dan sederhana.

“Pengaturan hanya dilakukan dari dua tombol yang hadir di speedometer yakni "Select" dan "Reset". Kedua tombol ini juga mewakili menu yang dapat dipilih,” ucap Ferry, tim Service Education Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Untuk masuk ke menu pengaturan, dari posisi OFF putar kunci ke posisi ON sembari menekan tombol "Select". Pada menu ini, biker dapat mengatur gelap terang layar (brightness), mode kedipan shift timing light dan penentuan putaran mesin yang akan membuat lampu indikator penggantian gigi menyala.

“Untuk pengaturan putaran mesin dimana indikator shift timing light menyala, baiknya di angka 9.000 rpm sampai 10.000 rpm. Ini biasa digunakan untuk harian dimana fitur VVA bekerja di putaran mesin 7.500 rpm,”

Guna masuk ke menu "Reset", langkah yang diambil juga sama. Dari posisi Off, putar ke ON sembari menekan tombol "Reset". Pada menu ini biker dapat mengatur tampilan nama pada LCD serta petunjuk waktu.

Nama ini akan muncul tiap kunci diputar ke posisi "ON" sebagai sapaan bagi biker. Yamaha menyediakan enam digit huruf untuk dijadikan kombinasi nama. Untuk biker yang namanya cukup panjang harus rela di singkat.

“Setelah selesai, tinggal putar kunci kontak ke posisi "OFF", lalu putar kembali ke "On". Pengaturan baru sudah diterapkan,”
Simak video berikut untuk lebih jelas

No comments:

Post a Comment